Kamis, 15 Mei 2014

Parja 2014, My Mine My Story


MAN Model Ikuti Parlemen Remaja Nasional

PALANGKA RAYA - Empat siswa MAN Model terpilih mewakili Kalimantan Tengah, dalam ajang Parlemen Remaja Tingkat SMA/SMK/MA 2014.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Kemahasiswaan Universitas Indonesia bekerjaama dengan Biro Humas dan Pemberitaan Sekretariat Jenderal DPR RI , akan diikuti 134 pelajar terpilih yang berasal dari 34 provinsi se-Indonesia. Kegiatan sendiri akan dilaksanakan 17-21 Mei, di Kampus UI, Wisma DPR RI Kopo (Bogor) dan Gedung DPR RI.
Empat siswa MAN Model yang terpilih adalah Aditya Purnama Meida, Mardhatillah, dan Rullah Arasy Hasan dari kelas XI. Ilmu Alam 1, serta Hilyatul Asfia dari kelas XI Ilmu Sosial.
Menurut penuturan Aditya, Program Parlemen Remaja merupakan program pengenalan lembaga negara di tingkat legislatif. Adit juga menutur rekrutmen calon peserta parlemen remaja dimulai dari tahap seleksi.
“Seleksi keikutsertaan di parlermen remaja dimulai dengan pengiriman essai, deskripsi diri dan data diri (CV) ke panitia pelaksana. Kemudian melakukan seleksi dan penilaian terhadap penulisan essai dianggap terbaik dan memperhatikan data diri  peserta yang dikirimkan,” jelas Adit.
Kepala MAN Model Palangka Raya Dra. Hj. Susilawaty, M.Pd merasa bangga dan bersyukur dengan dengan terpilihnya empat  siswanya dalam ajang Parlemen Remaja 2014.
“Dari lima  orang siswa yang terpilih mewakili Kalimantan Tengah mengikuti kegiatan ini, empat  diantaranya merupakan siswa MAN Model Palangaka Raya. Suatu prestasi yang prestisius dan memiliki prestise tersendiri. Keadaan  ini juga menunjukkan konsistensi positif MAN Model untuk terus berkiprah di tingkat Nasional,” tegasnya.
Sekedar diketahui, Parlemen Remaja adalah program kerjasama Universitas Indonesia dan Sekretariat Jenderal DPR RI. Sejak tahun 2010 hingga sekarang, alumni program Parlemen Remaja telah mencapai lebih dari 500 orang yang berasal dari seluruh Indonesia.
Tiap tahun, Parlemen Remaja diikuti oleh 130 siswa-siswi yang terpilih dari ribuan pendaftar. Selayaknya parlemen, program ini menjaring pemuda-pemudi terbaik dari 34 provinsi yang ada di Indonesia. Mereka mewakili daerahnya berkumpul, bertukar pikiran dan menyampaikan gagasan untuk membangun republik ini.(okt/jun) http://kaltengpos.web.id/berita/detail/6703/man-model-ikuti-parlemen-remaja-nasional.html
                Kutipan kata diatas merupakan kata-kata koran KALTENGPOS yang saya copas via media elektronik. Rasanya?? As High As Kite saat saya mengetahui bahwa saya lolos seleksi. Karena pada tahun 2013 saya sudah mengincar perlombaan ini sesuai dengan keadaan minat dan bakat yang saya miliki.
Namun kekecewaan yang saya terima karena kegiatan ini pendaftarannya sudah ditutup. Akhirnya pada tahun 2014 dengan sigap saya mencari perlombaan ini kapan mulainya karena ketekunan dan keuletan akhirnya saya berhasil menyelesaikan semua persyaratan pendaftaran yang diharuskan. Padahal waktu itu saya terjebak dalam 2 kegiatan sekaligus Forum Osis Palangkaraya dimana disana saya menjabat sebagai Ketua dan Journalistic Competition tingkat kota dan saya menjabat menjadi ketua pula.
Disinilah pengalaman paling pentiNg dalam hidup saya dimana saya diajarkan untuk manage waktu dengan baik. H-2 sebelum keberangkatan saya meminta doanya kepada kalian semua semoga saya dapat membawa nama harum "KALIMANTAN TENGAH".
 Dari sekilas cerita ini saya hanya ingin menyampaikan kepada para sahabat semua bahwa, selama ada peluang maka gunakanlah dengan maksimal karena tidak ada yang namanya kesempatan kedua untuk sebuah peluang. Carilah pengalaman sebanyak-banyaknya selagi anda semua masih muda. (HA)

0 komentar:

Posting Komentar